Penggunaan Kondisioner Kamu Ternyata Selama Ini Salah? Simak Cara Berikut Ini
Kondisioner pada dasarnya adalah produk yang dapat melembabkan rambut dan folikel secara instan. Dengan pengggunaan kondisioner secara rutin, rambut kamu akan terasa halus dan lembab. Namun, kamu tau gak sih? Selama ini masih banyak kesalahan dalam penggunaan kondisioner, sehingga hasilnya sering kali tidak maksimal atau bahkan berisiko menyebabkan berbagai kerusakan rambut.
Oleh karena itu, simak cara-cara penggunaan kondisioner berikut yuk agar kamu terhindar dari kesalahan penggunaan kondisioner dalam sehari-hari.
Keramas terlebih dahulu
Sebelum menggunakan kondisioner, hal yang perlu dilakukan terlebih dahulu adalah mencuci dan membilas rambut untuk menghilangkan kotoran-kotoran yang ada pada rambut.
Setelah keramas kurangi air yang ada pada rambut
Pentingnya mengurangi air yang ada pada rambut setelah mencuci rambut. Hal ini dikarenakan rambut yang terlalu basah akan menjadi penyebab kondisioner nantinya tidak dapat meresap dengan baik pada rambut sehingga rambut gagal mendapatkan nutrisi dari kondisioner
Menggunakan kondisioner secukupnya
Kondisioner yang berlebihan juga tidak baik untuk rambut kamu. Cukup gunakan kondisioner dengan menyesuaikan pada panjang dan volume rambut saja
Jangan mengusap hingga kulit kepala
Kesalahan yang sering terjadi adalah penggunaan kondisioner yang diusap hingga kulit kepala. Penggunaan kondisioner yang tepat adalah dengan menghindari mengusap ke kulit kepala karena justru akan menyebabkan produksi minyak pada kulit kepala berlebih. Tidak hanya itu, rambut akan terkesan lebih lepek serta memungkinkan untuk timbul masalah-masalah lainnya, seperti ketombe, rambut kering ataupun patah.
Mendiamkan kondisioner sejenak
Diamkan sejenak kulit kepala kamu yang telah diberi kondisioner agar nutrisi yang ada di dalam kandungan kondisioner dapat menyerap dengan rata ke rambut
Bilas hingga bersih
Hal lain yang tidak kalah penting adalah untuk membilas rambut yang digunakan kondisioner. Hal ini seringkali disepelekan dengan melakukan bilasan yang asal-asalan, padahal membilas rambut secara tidak benar-benar bersih akan menyisakan sisa-sisa kondisioner pada rambut yang menyebabkan pengendapan sehingga akan merusak rambut
Nah, kalau kamu gak mau ribet untuk mencuci rambut kamu di rumah, kamu bisa datang ke KIMAYA ya dear karena KIMAYA punya berbagai treatment yang bisa memanjakan rambut kamu. Yuk dateng~